Mengenai Saya

WA: 082124760048

Minggu, 10 Februari 2013

Waduhhh.... dah kelamaan tidak berbagi informasi nih.... Bagaimana ya... masalahnya kalau entri tulisan baru tanpa ada foto tuh rasanya  gak mantap. Tapi kali ini terpaksa deh gak pake foto, ntar fotonya nyusul.
Kali ini  membahas tentang ayam sponsor yang ada di Kandang Abang. Lah kok ayam sponsor??
Dulu pernah saya singgung tentang saudara yang bisa menghidupi keluarganya dari memelihara ayam, trus dia memberikan 3 ekor ayam beberapa bulan yang lalu ketika saya memulai lagi memelihara ayam - 1 betina 2 jantan. Sekarang umur ayam itu sekitar 6 bulan, umur segitu untuk betina sudah hampir bertelur, sedang yang jantan mestinya sudah mulai dilatih untuk tarung. Tapi keberadaan mereka di kandang kan untuk calon induk jadi tidak mesti harus dilatih intensif, cukup olahraga ringan saja sekedar menyegarkan tubuh biar gak kaku-kaku. Saudara saya bilang ketiganya anak dari biang bangkok vs pacek birma, tapi gak tahu juga deh, soale saya lihat paceknya kok ukurnya lumayan besar, tidak seperti birma pada umumnya yang kecil.
Jantan yang berwarna wido sudah kelihatan kalau memang keturunan birma, entah murni entah sudah campur. Badannya termasuk kecil, berat dibawah 3 kg, kondisi sehat, utuh. Ke depannya akan dikawinkan dengan biang gundul dan betina anakan babon blorok vs birma (jago punya kakak).
Jantan yang berwarna merah-coklat gak tahu jenisnya apa, ayamnya tinggi, tapi pertumbuhannya kurang maksimal. Kakinya sempat bermasalah, akhirnya sekarang gak bisa berdiri tegak namun sudah kuat dan lari bisa cepat, bahkan beberapa kali sempat meloncat keluar dari pagar kebun yang tingginya sekitar 130 cm. Jantan yang ini memang sengaja saya lepaskan di kebun agar lebih bebas berjalan-jalan sekaligus bisa terkena sinar matahari pagi setiap hari. Ke depannya belum tahu akan dikawinkan dengan betina yang mana, mungkin dengan babon blorok atau babon gundul.
Yang betina warna hitam sekarang sedang rontok bulu untuk ganti ke bulu dewasa, badan bulat berisi, cukup pantas untuk dijadikan induk. Tinggal nunggu umurnya cukup, minimal 1 tahun biar mantap. Ke depannya akan dikawinkan dengan jago 'Olan' atau mungkin dengan Jago-1.
Tunggu foto-fotonya ya...
update: 
Ini dia penampakan jago wido sekarang, foto diambil tanggal 30 Maret 2013






Yang ini betinanya (paling kiri, membelakangi pembaca), sekarang sudah bertelor.
Dua betina yang lain adalah cucu Kasus.


Satu lagi, jantan yang kakinya bermasalah, belum sempat diambil fotonya.

update (14/05/2013):

*penampakan betina gratisan dari depan, yang berdiri

 

Yang ini jantan dari saudara, kaki masih bermasalah, saya campur dengan 3 ekor betina anak blorok.


tahu lagi di foto malah mesra-mesraan, dasar ayam.......




Tidak ada komentar: